Mi Pad 4 Didukung Snapdragon 660



Ada kabar baik dari Xiaomi. Perusahaan asal Tiongkok itu akan merilis generasi terbaru dari Mi Pad dalam waktu dekat.
Seperti dikutip dari Phone Arena, Kamis (21/6), Xiaomi sudah mengumumkan kepastian kehadiran tablet ini melalui akun Weibo-nya.

Dalam informasi itu, disebut Mi Pad 4 ini akan diumumkan pada 25 Juni 2018.
Sama seperti pendahulunya, Mi Pad 4 ini masih memiliki layar berukuran 7,9 inci. Namun, ada kemungkinan Xiaomi akan mengusung desain 18:9, sama seperti smartphone besutannya.
Tablet ini disebut akan didukung Snapdragon 660 yang dipadukan dengan RAM 4GB. Mi Pad 4 bakal memiliki memori internal 64GB.
Dari sisi fotografi, tablet ini akan memiliki kamera utama 13MP. Sementara keperluan selfie diserahkan pada kamera depan beresolusi 5MP.
Mi Pad 4 sudah menjalankan MIUI 10 berbasis Android 8.1 Oreo. Sebagai penunjang performanya, tablet akan dibekali baterai berkapasitas 6.000mAh.
Menurut kabar, Xiaomi  akan memasarkan perangkat ini ke sejumlah pasar internasional. Sayangnya, belum ada informasi seputar harga maupun ketersediaan Mi Pad 4 di pasaran nanti. (uta/opi)