Leica Siapkan Mirrorless Full-Frame Baru


Leica dikabarkan sedang mempersiapkan sebuah kamera jenis mirrorless. Mengutip laman Ubergizmo, Rabu (30/5), produsen kamera asal Jerman itu rencananya akan menumumkan produk terbarunya tersebut pada pertengahan Juni ini.
Meski informasi detail tentang perangkat ini masih belum terlalu rinci,  kabarnya rumor itu bisa dipercaya. Kamera mirrorless Leica ini merupakan kamera mirrorless full-frame yang menjembatani model Leica CL dan SL. Laporan tersebut juga mengklaim, kamera mirrorless baru akan dinamai Leica CM atau C-M.
Leica CM juga tampaknya akan hadir dengan sensor terbaru Leica yang membuatnya pintar menangkap gambar di kondisi minim cahaya. Tidak hanya itu, lensa baru ini disebut-sebut menawarkan kemampuan dynamic range yang tinggi.
Selain mengumumkan kamera mirrorless terbaru, pada Juni 2018 Leica juga diperkirakan akan mengumumkan setidaknya tiga lensa khusus untuk kamera mirrorless-nya. Lensa-lensa tersebut sekaligus melengkapi deretan lensa yang telah dirilis Leica.
Kemungkinan lensa-lensa baru itu akan dirilis dalam 18-24 bulan setelah diumumkan. Belum ada informasi mengenai harga kamera mirrorless Leica ini. Namun, banderol harga untuk kamera mirrorless Leica tentunya tidak akan murah. (uta/opi)